Dalam
rumah tangga, masalah pompa air bisa menjadi masalah serius yang menghambat
aktivitas kehidupan yang berkaitan dengan air seperti memasak dan mandi. Salah
satu masalah yang sering terjadi adalah ketidakmampuan pompa air menyedot atau
menghisap air. Untuk mengatasinya, Anda
bisa meminta bantuan jasa service pompa air.
Saat pompa air rusak, mungkin Anda akan
terdengar suara bising atau menggerus saja, namun tidak mampu menghasilkan
debit air. Sebelum menggunakan jasa service
pompa air, ada baiknya Anda melakukan pemeriksaan terlebih dahulu baik pada
mesin pompa air baru atau lama.
Ketahui penyebab pompa air tidak menghisap
dan cara mengatasi
Langkah
pertama mengatasi masalah pompa air adalah melakukan pemeriksaan mesin dinamo.
Apakah mesin tersebut masih bisa berputar secara normal atau sebaliknya? Jika
mesin dinamo masih tergolong prima, Anda bisa memeriksa tabung angin pada pompa
air.
Coba
saja untuk menekan katup tabung angin agar Anda tahu bahwa masih ada tekanan
yang cukup kuat dari dalam sana. Kalau tidak ada udara sama sekali, masalah
pompa air tidak menghisap disebabkan oleh kebocoran.
Solusi
yang bisa Anda lakukan adalah menutup rapat lubang nepel bekas tabung tersebut
menggunakan plug yang sesuai ukuran. Bisa pula menghubungi jasa service
pompa air yang berkualitas untuk mengatasi masalah kebocoran yang terjadi
pada katup tabung angin.
Nah,
bagaimana jika telah menutup rapat lubang nepel bekas tabung menggunakan plug
atau dop, namun pompa air Anda masih tidak bisa menghisap atau menyedot?
Mengangkat seluruh rangkaian pipa hisap dari
sumur
Kemungkinan
masalah yang terjadi pada pompa air tidak menghisap adalah adanya pipa yang
pecah, bocor kecil atau retak di bawah sana. Anda harus mengangkat rangkaian
pipa pada sumur agar bisa melakukan perbaikan.
Jika
pipa hisap yang terletak di permukaan sumur mengalami retak atau pecah,
biasanya akan membuat mesin pompa air tidak mampu menghisap sama sekali. Langkah
final memang harus melakukan pengangkatan rangkaian pipa segera.
Selain
disebabkan pipa hisap retak, bocor atau pecah, bisa pula akibat kesalahan
instalasi pemasangan. Hal ini umum terjadi
pada rangkaian pipa hisap yang dipasang sendiri tanpa menggunakan jasa ahli
pasang pompa air.
Akibat
kesalahan pemasangan tersebut, pompa air tidak bisa menyedot debit air. Anda
harus memastikan bahwa tusen klep yang terletak di ujung bawah bekerja dengan
maksimal. Harus paham dan mengetahui tingkat kedalaman air dan jarak aman
posisi tusen klep dengan dasar sumur Anda.
Nah,
agar tidak terjadi masalah pompa air yang tidak menghisap atau menyedot,
sebaiknya Anda memastikan pemasangan instalasi pipa dengan baik. Tidak hanya
sekadar memasang pompa air secara rapi tanpa memperhatikan prosedur teknis yang
tepat.
Anda
bisa menggunakan jasa service pompa air yang berkualitas
untuk menyelesaikan semua masalah terkait pompa air di rumah. Aman, efektif dan
menjamin pompa air bisa digunakan secara normal kembali.
Post A Comment:
0 comments: